Cara membuat kalkulator sederhana python

Cara membuat kalkulator sederhana python – pesonainformatika.com. Dalam proses belajar python, selain mempelajari dasar-dasar pemrograman dan syntax nya, perlu juga melakukan praktek membuat program sederhana. Program yang cukup sering digunakan sebagai latihan yaitu membuat kalkulator sederhana. Di tulisan kali ini saya akan menampilkan cara membuat kalkulator sederhana menggunakan bahasa pemrograman python.

Hai, apa kabar? Salam semangat dari saya untuk belajar coding. Di atas sudah saya jelaskan bahwa pada tulisan kali ini kita akan membahas cara membuat kalkulator sederhana python. Jadi ini nanti saya tampilkan program sederhana kalkulator dimana meliputi basic function, input, decision if elif, dan looping. So let’s goooo.

Function dan decision.

Mari kita konsep aplikasi kita seperti ini:

  1. Input pilihan angka berbentuk angka, jika inputan 1 berarti melakukan proses penjumlahan. Jika inputan 2 berarti melakukan proses pengurangan. Jika 3 melakukan perkalian. Dan 4 akan melakukan perhitungan permbagian maka
  2. Setelah input pilihan operasi, maka input lagi bilangan ke-1 dan ke-2.
  3. Setelah itu tercetak hasil dari perhitungan.

Dari konsep alur diatas, kita bisa membuat bentuk code nya seperti ini.

def tambah(x, y):
    return x + y

def kurang(x, y):
    return x - y

def kali(x, y):
    return x * y

def bagi(x, y):
    return x / y


print('Menu operasi:\n1. Penjumlahan\n2. Pengurangan\n3. Perkalian\n4. Pembagian')

operasi = int(input('silahkan masukan operasi pilihan (dalam angka): '))
x = int(input('masukan angka pertama: '))
y = int(input('masukan angka ke dua: '))

if operasi == 1:
    print(tambah(x, y))
elif operasi == 2:
    print(kurang(x, y))
elif operasi == 3:
    print(kali(x, y))
elif operasi == 4:
    print(bagi(x, y))

Kalau kita jalankan maka akan seperti ini.

cara buat kalkulator python - 1

Looping (While)

Dari code diatas, mari kita kreasikan dengan looping (While) . Kalau proses diatas jika telah melakukan perhitungan makan program berhenti, maka kita coba improve program kita agar mengulang dan tidak tertutup. Akan tertutup jika kita memberi input pilihan tutup.

Berikut Code nya:

def tambah(x, y):
    return x + y

def kurang(x, y):
    return x - y

def kali(x, y):
    return x * y

def bagi(x, y):
    return x / y


while True:
    print('\nMenu operasi:\n1. Penjumlahan\n2. Pengurangan\n3. Perkalian\n4. Pembagian\n5. Tutup')
    operasi = int(input('silahkan masukan operasi pilihan (dalam angka): '))
    if operasi == 1:
        x = int(input('masukan angka pertama: '))
        y = int(input('masukan angka ke dua: '))
        print('Hasilnya: {}'.format(tambah(x, y)))
    elif operasi == 2:
        x = int(input('masukan angka pertama: '))
        y = int(input('masukan angka ke dua: '))
        print('Hasilnya: {}'.format(kurang(x, y)))
    elif operasi == 3:
        x = int(input('masukan angka pertama: '))
        y = int(input('masukan angka ke dua: '))
        print('Hasilnya: {}'.format(kali(x, y)))
    elif operasi == 4:
        x = int(input('masukan angka pertama: '))
        y = int(input('masukan angka ke dua: '))
        print('Hasilnya: {}'.format(bagi(x, y)))
    elif operasi == 5:
        break
    else:
        print('Operasi tidak dikenali')
cara buat kalkulator python - 2
cara buat kalkulator python - 3

Sedikit penjelasan:
Kita gunakan While True agar looping atau perulangan selalu dijalankan. Tapi pada pilihan ke 5 yaitu ‘Tutup’, kita melakukan ‘break’. Yang artinya break ini akan melakukan pemberhentian pada looping.

Cukup mudah bukan? Intinya belajar python itu selain sering-sering belajar teorinya juga sering-sering membuat program-program studi kasus. Banyak sekali bertebaran kode contoh di internet asal rajin browsing. Sekian tulisan tentang cara buat kalkulator sederhana menggunakan bahasa pemrograman python. Kunjungi link ini https://pesonainformatika.com/belajar-python/ untuk melihat contoh program kasus-kasus lainya yang bisa dipelajari juga. Okay….  Semoga bermanfaat kita bertemu di tulisan selanjutnya. Semangat coding !! 😀

Written by @akhisyabab