Belajar Javascript (9. Tipe Data)

Tipe data dalam javascript

Tipe data merupakan hal yang sangat penting pada dunia pemrograman. Konsep pemilihan tipe data dapat menentukan proses pada program, misalkan tipe data number + tipe data number contohnya 3+3 = 6 . berbeda dengan 3+”3″ yaitu menghasilkan 33 karena tipe data number kita tambahkan dengan tipe data string.

Adapun macam-macam tipe data pada javascript yaitu numbers, strings, boolean, arrays, dan object

1. Numbers
Merupakan tipe data berbentuk angka, kita bisa mengatur desimal, contoh:

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>
	<p id="demo"></p>
	<script>
		var x1 = 12.00;
		var x2 = 12;
		var y = 12e5;
		var z = 12e-5;
		document.getElementById("demo").innerHTML = x1 + "<br>" + x2 + "<br>" + y + "<br>" + z
	</script>
</body>
</html>

2. String
Merupakan tipe data berbentuk barisan karakter. contoh:

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>
	<p id="demo"></p>
	<script>
		var carName1 = "sedan";
		var carName2 = 'jeep';
		var answer1 = "mewah";
		var answer2 = "dia bos 'Johnny'";
		var answer3 = 'dia bos "Johnny"';
		document.getElementById("demo").innerHTML =
		carName1 + "<br>" + 
		carName2 + "<br>" + 
		answer1 + "<br>" + 
		answer2 + "<br>" + 
		answer3;
	</script>

</body>
</html>

3. Boolean
Merupakan tipe data yang bernilai true atau false. Kita dapat melihat contohnya pada testing kondisi

4. Array
kumpulan tipe data yang bernilai sama, contoh:

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>
	<p id="demo"></p>
	<script>
		var cars = ["Saab","Volvo","BMW"];
		document.getElementById("demo").innerHTML = cars[0];
	</script>
</body>
</html>

Sistem akan mencetak “Saab” karena cars[0], jika cars[1] maka akan mencetak Volvo. urutan array dimulai dari [0].

5. Object
Ini merupakan kumpulan dari beberapa tipe data yang dibuat menjadi sebuah objek. contoh:

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>
	<p id="demo"></p>
	<script>
		var person = {
		    firstName : "John",
		    lastName  : "Doe",
		    age       : 50,
		    eyeColor  : "blue"
		};

		document.getElementById("demo").innerHTML =
		person.firstName + " is " + person.age + " years old.";
	</script>
</body>
</html>

Semoga bermanfaat, sampai jumpa di postingan selanjutnya.

written by @akhi_syabab